Menu

Di-backup Jatanras Polda Riau, Polisi Bengkalis Tangkap 3 Pelaku Curas, Dua DPO

Dahari 10 Jan 2019, 13:52
Alat berat yang komponennya dicuri/hari
Alat berat yang komponennya dicuri/hari

RIAU24.COM -  BENGKALIS - Jajaran Kepolisian Polres Bengkalis di-backup Tim Jatanras Polda Riau berhasil mengungkap kasus Tindak pidana pencurian sepeda motor (curanmor) dan pencurian komponen alat berat di Kecamatan Bhatin Solapan Kabupaten Bengkalis Riau.

Peristiwa curanmor dan pencurian komponen alat berat tersebut milik PT PGN yang terjadi pada 27 Desember 2018 lalu pukul 02.00 WIB dini hari silam.

Peristiwa ini berada di Tempat Kejadian Perkara (TKP) di Jalan Tol area perkebunan PT. Murini Areal STA 98 Desa Pamesi Kecamatan Bhatin Solapan. Dan dari hasil penyelidikan Kepolisian, maka terungkaplah kasus tersebut.

Kapolres Bengkalis AKBP Yusup Rahmanto SIK MH melalui Paur Humas IPTU Kusnandar Subekti SH menyampaikan pengungkapan kasus tersebut berdasarkan adanya laporan dari pihak perusahaan.

"Kita menerima laporan dari pihak perusahaan dan juga keterangan saksi saksi kita langsung melakukan penyidikan lebih lanjut,"ungkap Paur Humas Iptu K. Subekti, Kamis 10 Januari 2019.

Diutarakan Subekti lagi, setelah dilakukan penyidikan pihak kepolisian Polres Bengkalis yang di-backup tim Jatanras Polda Riau, kemudian berhasil mengamankan lima orang tersangka.

Halaman: 12Lihat Semua