Usai Dilantik, Gubernur Riau Syamsuar Nyatakan Dukungan ke Jokowi
RIAU24.COM - Gubernur Riau Syamsuar resmi dilantik oleh presiden Joko Widodo did Istana Presiden. Rabu 20 Februari 2019. Usai dilanti mantan bupati Siak itu langsung menyatakan dukungannya terhadap pasangan capres nomor urut 01 Jokowi-Ma'ruf Amin di Pilpres 2019 ini.
"Saya berharap beliau bisa dua periode,"ujar Syamsuar usai dilantik oleh Presiden Jokowi mengutip Dari Republika Rabu 20 Februari 2019.
Menurut dia, di bawah kepemimpinan Jokowi, pemerintah mampu mempercepat pembangunan infrastruktur di berbagai daerah termasuk di desa-desa. Begitu juga dengan program-program lainnya seperti reforma agraria dan Tanah Objek Reforma Agraria (TORA).
"pembangunan infrastruktur dan berbagai pelaksanaan program lainnya pun dinilainya masih belum tuntas, misalnya seperti tadilah, kan jalan tol ke Padang belum selesai. Kan program beliau tol Sumatra. Kemarin saya dapat informasi lagi nanti ada tol Riau ke Jambi. Pekerjaan-pekerjaan ini kan masih perlu dilanjutkan. Karena itu, saya mendukung Jokowi di Pilpres 2019 untuk menyelesaikan berbagai programnya, "kata dia.
Syamsuar juga yakin program dan kebijakan pemerintahan Jokowi saat ini bermanfaat bagi masyarakat. Kendati demikian, ia mengaku masih belum mengkomunikasikan pilihan dukungannya ini kepada partai pendukungnya.