Menu

Gunakan Helikopter, Wagubri, Kapolda dan Danlanud Tinjau Karhutla di Pulau Rupat

Dahari 28 Feb 2019, 10:47
Wagubri, Kapolda dan Danlanud saat meninjau karhutla di Pulau Rupat/hari
Wagubri, Kapolda dan Danlanud saat meninjau karhutla di Pulau Rupat/hari

RIAU24.COM -  BENGKALIS - Kepala Kepolisian Daerah Provinsi Riau (Kapolda Riau) Irjend Drs. Widodo Eko SH meninjau Kebakaran Hutan dan Lahan (Karhutla) dikepulauan Rupat Kabupaten Bengkalis.

Kabupaten Bengkalis merupakan wilayah Karhutla yang sangat banyak. Orang nomor satu di Kepolisian Daerah Riau tersebut saat ke Pulau Rupat menggunakan Helikopter dan mendarat di lapangan sepak Bola desa Sungai Injab Kelurahan Terkul, Kecamatan Rupat.

Kunjungan Kapolda beserta rombongan tiba di Rupat, Rabu 27 Februari 2019 sekitar pukul 11. 15 WIB kemarin.

Kapolres Bengkalis, AKBP Yusup Rahmanto SIK MH ketika dihubungi membenarkan bahwa Kapolda Riau bersama rombongan diantaranya Wagub Riau H. Edi Natar Nasution dan Danlanud Marsekal Pertama Rony Irianto Moningka, melakukan kunker ke Rupat untuk meninjau langsung Karhutla.

"Rombongan bapak Kapolda tiba dirupat menggunakan helikopter, bersama Kapolda diantaranya, Wagubri dan Danlanud,"ungkap singkat Kapolres Bengkalis AKBP Yusup Rahmanto.

Sementara, Perwira Urusan Hubungan Masyarakat (Paur Humas) Polres Bengkalis, Iptu Kusnandar Subekti SH mengatakan bahwa saat ini, Kapolres masih berada di lokasi lahan terbakar.

Halaman: 12Lihat Semua