Menu

Tolak Permintaan Lorenzo, Dorna Pastikan MotoGP Qatar Tetap Digelar Malam Hari

Siswandi 1 Mar 2019, 23:52
Jorge Lorenzo bersama tim anyarnya, Repsol Honda. Foto: int
Jorge Lorenzo bersama tim anyarnya, Repsol Honda. Foto: int

RIAU24.COM -  Dorna selaku penyelenggara MotoGP, memastikan jadwal balapan seri pertama musim 2019 di Sirkuit Losail, Qatar, tidak berubah. Kepastian itu sekaligus menjawab permintaan pebalap anyar Repsol Honda, Jorge Lorenzo. Sebelumnya, ia meminta jadwal balapan dimajukan karena faktor cuaca.

Seperti dilansir Motorsport, Dorna mengonfirmasi bahwa balapan akan tetap dimulai pukul 20.00 waktu setempat atau pukul 00.00 WIB. Sehingga tidak ada perubahan jadwal yang sudah ditetapkan Dorna. Keputusan tersebut juga berlaku pada jadwal sesi latihan bebas pertama dan kedua yang digelar sebelum sesi balapan.

Untuk diketahui, Qatar sudah masuk agenda MotoGP sejak tahun 2008 silam. Sejak awal, balapan di Sirkuit Losail memang selalu dimulai pada tengah malam atau pukul 23.00 waktu setempat.

Kebijakan itu ditempuh karena faktor cuaca. Dilansir kompas, Juma 1 Maret 2019, pada pukul 21.00 waktu setempat, biasanya terjadi embun yang membuat lintasan menjadi lembab atau basah.

Kondisi lintasan basah inilah yang mejadi alasan Lorenzo meminta balapan dimajukan. Lorenzo menilai lintasan yang dalam kondisi berembun atau basah, akan membuat risiko pebalap bertabrakan dan jatuh semakin besar. ***

Halaman: Lihat Semua