Gerindra Tak Permasalahkan Alumni Perguruan Tinggi Se Riau Dukung Jokowi-Amin
RIAU24.COM - Partai Gerindra tidak mempermasalahkan adanya alumni perguruan tinggi se Riau yang menyatakan dukungan pada capres no 01 Jokowi-Amin pada Minggu 10 Maret 2019 kemarin. Gerindra menyakini hal itu tidak akan mempengarui kemanangan Prabowo di Riau.
Demikian disampaikan oleh wakil ketua DPD Gerindra Riau Taufik Arrakhman kepada wartawan di DPRD Riau. Senin 11 Maret 2019."soal mereka dukung Jokowi itu sah-sah saja. Kepala daerah yang hadir dalam acara itu selagi tidak bertugas itu tidak melanggar dan boleh-boleh saja, "katanya.
Tapi yang jelas kata Dia masyarakat sudah melihat realitas dan antusias masyarakat yang sangat tinggi pada Prabowo-Sandi, dan yang ditakutan kekuatan adalah kekuatan real masyarakat itu.
"Jadi tidak ada pengaruhnya bagi pendukung Prabowo sebab sudah final, "jelasnya.
Sebelumnya puluhan alumni se Riau mengelar acara deklrasi dukung Jokowi-Ma'ruf Amin untuk Pilpres 2019 di hotel Pangeran Pekanbaru. Acara deklrasi dimulai pukul 08.00 wib sampai selesai. Minggu 10 Maret 2019.
Hadir dalam deklrasi itu Kemendikti Prof. H. Mohamad Nasir, gubernur Riau Syamsuar dan walikota Pekanbaru Firduas. Acara ini diawali dengan pembacaan deklarasi.