Menu

Ngaku Bercakap dengan HRS Bahas Keislaman Prabowo, Ini Pernyataan Pedas Jubir FPI Tentang Yusril Ihza Mahendra

Siswandi 4 Apr 2019, 11:53
Yusril Ihza Mahendra
Yusril Ihza Mahendra

RIAU24.COM -  Sejak tersebar di media massa, pernyataan Ketua Umum Partai Bulan Bintang (PBB) Yusril Ihza Mahendra yang mengaku berbincang dengan Imam Besar Front Pembela Islam (FPI) Habib Rizieq Syihab terkait keislaman Prabowo, terus menuai sorotan.

Kali ini, sorotan datang dari juru bicara FPI, Munarman. Menurutnya, pengakuan Yusril Ihza Mahendra tentang percakapannya bersama HRS yang membahas keislaman calon presiden nomor urut 02 Prabowo Subianto, adalah sebuah kebohongan. Tidak hanya itu, pernyataan Yusril itu juga terkesan mengadu domba.

"Posisi Yusril saat ini adalah pendukung paslon 01, dan sayangnya yusril menggunakan cara-cara adu domba dan hasut dalam mencapai tujuan tersebut. Dan perlu diketahui, Yusril pindah menjadi pendukung 01, karena dia tidak berhasil meminta jaminan kepada paslon 02 untuk memenangkan partainya melalui parliamentary threshold," ujarnya, dalam keterangan tertulis, Kamis 4 April 2019.

Tak hanya itu, Munarman juga menilai Yusril telah berbohong. Hal itu terkait pengakuan Yusril yang mengatakan bisa menelepon HRS setiap saat.

zxc1

Dilansir detik, Munarman kemudian menjelaskan, perbincangan antara Yusril dengan HRS dilakukan melalui pihak ketiga.

Halaman: 12Lihat Semua