Menu

Media Asing Soroti Berita Gambar Jokowi Telah Tercoblos di Kertas Suara

Satria Utama 12 Apr 2019, 09:44
Laman situs Washington Post
Laman situs Washington Post

RIAU24.COM -  Salah satu Media Asing, yakni Washington Post ikuti menyoroti soal temuan surat suara Pemilu 2019 yang telah dicoblos di Malaysia. Media ini memuat bahwa Komisi Pemilihan Umum (KPU) Indonesia akan segera mengirim pejabat untuk melakukan penyelidikan di lokasi kejadian.

Selain Washington Post, media South China Morning Post juga menyoroti kabar tersebut. Pencoblosan surat suara di Malaysia itu, menurut media ini, walau bagaimanapun, berpotensi merusak posisi Jokowi.

 
Namun, seberapa besar pengaruh insiden tersebut terhadap prospek pemilihan ulang akan bergantung pada apakah kasus lebih lanjut akan muncul dalam beberapa hari ke depan.

Seperti diketahui, salah satu video menunjukkan polisi di gudang di negara bagian Selangor Malaysia dan orang-orang memegang surat suara serta berkomentar bahwa mereka telah ditandai mendukung petahana Joko Widodo dan kandidat legislatif untuk partai-partai dalam koalisinya.

Video lain, tampaknya dari lokasi kedua di Malaysia, menunjukkan dua wanita membuat lubang di surat suara.

Sambungan berita:  
Halaman: 12Lihat Semua