Menu

Riau Terima SK Embarkasi Haji Antara dari Kemenag, Syamsuar Ucapkan Terima Kasih Pemimpin Sebelumnya

Muhammad Iqbal 24 Apr 2019, 13:21
Gubernur Riau, Syamsuar saat menerima SK Kemenag Embarkasi Haji Antara yang diserahkan oleh Dirjen PHU Nizar
Gubernur Riau, Syamsuar saat menerima SK Kemenag Embarkasi Haji Antara yang diserahkan oleh Dirjen PHU Nizar

RIAU24.COM - Pihak Kementerian Agama melalui Dirjen Penyelenggaraan Haji dan Umrah, melakukan penyerahan Surat Keputusan (SK) Menteri Agama RI tentang Embarkasi Haji Antara kepada Gubernur Riau.

Terkait hal itu, Gubernur Riau, Syamsuar sebelumnya mengucapkan terima kasih kepada dua gubernur sebelumnya, yakni Arsyadjuliandi Rachman dan Wan Thamrin Hasyim atas terwujudnya embarkasi haji antara tersebut.

"Kami ucapkan terima kasih kepada pak Wan Thamrin Hasyim yang telah berdarah-darah untuk mewujudkan embarkasi haji antara ini. Termasuk juga gubernur saat itu Arsyadjuliandi Rachman," kata Syamsuar di Pekanbaru, Rabu, 24 April 2019.
zxc1

Dia mengatakan bahwa, embarkasi haji antara ini sudah sewajarnya ada di Riau dan untuk mempermudah jemaah. Pihaknya juga sempat mengutarakan terima kasihnya kepada pihak Kementerian Agama yang memberikan kepercayaan kepada Riau untuk membuat embarkasi tersebut.

"Harapan kami, dengan adanya ini (embarkasi haji antara) dapat memberikan kemudahan bagi calon jemaah haji dan sekaligus menghemat uang para calon jemaah haji dari segi ongkos," jelas Syamsuar.

Halaman: 12Lihat Semua