Menu

Sandiaga Uno Bareng Artis Hijrah Hadiri Hijrahfest, Netizen: Papa Online Paling Muda

Riki Ariyanto 26 May 2019, 20:55
Sandiaga Uno jadi pembicara di acara Hijrahfest, turut hadir sejumlah publik figur
Sandiaga Uno jadi pembicara di acara Hijrahfest, turut hadir sejumlah publik figur

RIAU24.COM - Sabtu 26 Mei 2019, Sandiaga Uno menjadi pembicara pada acara hijrahfest. Kegiatan ini diinisiasi sejumlah pihak termasuk artis yang dikenal telah hijrah seperti Arie Untung, Teuku Wisnu, Tommy Gunawan dan masih banyak lagi.

Sandiaga Uno menjadi pembicara di kegiatan yang berlangsung di JCC Convention Center. "HijrahFest Ramadhan 2019 keren banget! Bukan hanya sekedar ajang bersilaturahim, tapi saya juga melihat bangkitnya ekonomi umat yang digerakkan oleh anak-anak muda yang hebat-hebat. UMKM-UMKM di berbagai sektor menggeliat dan banyak lapangan kerja yang tercipta. lnilah makna hijrah sesungguhnya, suatu ikhtiar besar menuju pada kebaikan," tulis @sandiuno.

"Kebaikan yang bukan hanya untuk diri kita sendiri tapi juga untuk kebaikan bangsa. lnsya Allah, kita semua yang hadir di tempat ini bisa menjadi pelopor dan penggerak untuk ekonomi bangsa yang lebih baik Iagi," tutup Sandiaga Uno.

Langsung saja para netizen atau warganet berikan komentar. @mardiantiniheni: "Mashaa Allah Papa Online paling awet muda diantara yg lain. Semangat terus Pa. Perjuangan blm berakhir."

@ida.nurfa: "Bpk wakil presiden ku."

@danilmuchtar: "Mantab bang sandi. ekonomi syariah mudah2an jaya terus."

Halaman: 12Lihat Semua