Kisah Romo Katedral yang Dengan Tulus Menyiapkan Ruang Wudu Bagi Jemaah yang Datang ke Masjid Istiqlal
RIAU24.COM - Tak hanya lahan parkir, ternyata Gereja Katedral Jakarta juga menyediakan ruang wudu untuk jemaah yang hendak salat Id di Masjid Istiqlal. Romo Katedral, Christoforus Kristiono Puspo mengatakan hidup bertetangga memang harus saling membantu.
Romo Christoforus saat ditemui di depan Gereja Katedral, Jakarta Pusat, Rabu 5 Juni 2019 mengungkapkan apa yang bisa dibantu untuk sahabat dan tetangga maka akan dibantu. Meskipun bantuan itu dalam bentuk yang sederhana.
"Saudara sahabat tetangga maka kita bantu siapkan juga apa yang bisa kita siapkan. Tentunya tempat parkir dan silakan kalau wudu juga kita siapkan. Paling tidak sederhana kecil tapi membantu sedikit," ujarnya.
Romo Christoforus menjelaskan pihaknya sudah standby bahkan sejak semalam. Petugas parkir juga sudah disiapkan untuk parkiran bagi jemaah salat id.
Romo Christoforus menuturkan tradisi menyediakan parkiran bukan kali ini saja, tapi sudah berlangsung sejak dulu. Selain itu, Gereja Katedral juga menggunakan lahan parkir Masjid Istiqlal jika ada acara.
"Ini sudah dari dulu, khawatir sih nggak, teman-teman santai dan senang juga, karena gini, temen-temen Banser NU, dan kita juga suka pakai Istiqlal untuk acara, jadi ya keluarga tadi, toleransi, saling bantu, kita enjoy, senang juga dengan persaudaraan ini. Semua sama-sama enak lah," ucapnya.