Menu

Kasus Purnawirawan TNI Banyak Disorot, Ini Pengakuan Kapolri Jenderal Tito Karnavian

Siswandi 13 Jun 2019, 13:49
Kapolri Jenderal Tito Karnavian
Kapolri Jenderal Tito Karnavian

RIAU24.COM -  Polri terus melakukan proses hukum yang menjerat purnawirawan TNI. Kasus ini juga juga banyak mendapat sorotan dari berbagai pihak. Kondisi ini, tampaknya juga disadari Kapolri Jenderal Tito Karnavian.

Ia mengaku merasa tak nyaman dalam menangani kasus purnawirawan TNI tersebut. Kapolri juga menerangkan penanganan terhadap kasus yang menimpa  mantan  Kepala Staf Kostrad ABRI Mayjen (Purn) Kivlan Zein dan mantan Danjen Kopassus, Mayjen TNI (Purn) Soenarko. Menurutnya, ada hal yang berbeda terkait penanganan terhadap kedua purnawirawan TNI tersebut.

Meski demikian, Tito mengaku terus menjalin hubungan baik antara TNI dan Polri.

"Saya menyampaikan kepada Panglima (TNI) komitmen dari Polri untuk senantiasa sinergi, bekerja sama dengan TNI. Sehingga penanganan kasus purnawirawan TNI, tentu secara pribadi dan institusi ini jujur menimbulkan ketidaknyamanan bagi Polri sendiri, nggak nyaman," ucap Tito kepada wartawan di Monas, Jakarta, Kamis 13 Juni 2019.

Meski ada rasa tidak nyaman, Tito mengatakan proses hukum harus tetap berlanjut. Sebab ada asas persamaan hukum bagi semua warga negara, karena purnawirawan sudah menjadi warga sipil.

"Tapi ya hukum harus berkata demikian, ada asas persamaan di mata hukum. Semua orang sama di muka hukum," terangnya, dilansir detik.

Halaman: 12Lihat Semua