Menu

Senin, PWI Riau Gelar Halal Bihalal

Elvi 16 Jun 2019, 12:12
Ketua PWI Riau H Zulmansyah Sekedang/ist
Ketua PWI Riau H Zulmansyah Sekedang/ist

RIAU24.COM -  PEKANBARU - Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Riau akan menggelar acara halal bihalal pada, besok, Senin (17/06/2019).

Acara yang diawali dengan makan siang bersama ini diselenggarakan di Gedung PWI Riau, Jalan Arifin Achmad, Pekanbaru, mulai pukul 13.00 WIB.

"Kita berharap, pada acara nanti seluruh pengurus hadir. Terkhusus Ketua Dewan Penasehat dan anggota serta Ketua Dewan Kehormatan Provinsi dan anggota," harap Ketua PWI Riau H Zulmansyah Sekedang seraya berharap kegiatan ini dapat semakin memperkuat jalinan tali silaturahmi antar pengurus dan pengurus dengan anggota PWI.

"Pada saat lebaran kemarin di antara kita mungkin tidak bisa saling kunjung mengunjungi, maka di kegiatan halal bihalal nanti kita bisa berjabat tangan untuk saling bermaaf-maafan," ujar Zulmansyah yang akrab disapa Zum ini.

Selain halal bihalal, ungkap Zulmansyah, pada acara nanti juga akan ada beberapa agenda untuk dibicarakan. Antara lain terkait rencana pelaksanaan penyembelihan hewan qurban Idul Adha 1440 H, Pembentukan Panitia Porwanas 2020, Penerimaan anggota baru PWI dan Evaluasi program PWI (English Day, Mengaji, dan Ngopi).

"Karena itu, kita berharap kawan-kawan bisa hadir tepat waktu," harap Zulmansyah.

Sambungan berita: Pemenang LKJ Diumumkan
Halaman: 12Lihat Semua