Gara-gara Pogba, Perdebatan di Internal Real Madrid Dikabarkan Kian Meruncing
RIAU24.COM - Pergerakan transfer pemain sepakbola di Benua Eropa pada musim panas kali ini, masih saja dinamis. Sejumlah pemain, terus diincar. Bahkan ada perdebatan di internal klub jadi meruncing dan memanas, karena beda pendapat soal pemain yang akan direkrut.
Salah satunya dikabarkan terjadi di Real Madrid. Pelatih Los Blancos, Zinedine Zidane, menegaskan keinginannya kepada Presiden Klub, Florentino Perez, terkait Paul Pogba. Menurutnya, pemain asal Prancis itu menjadi harga mati untuk didatangkan.
Zidane bahkan menjadikan Pogba sebagai pemain kedua terpenting yang harus didatangkan setelah Eden Hazard.
Dilansir viva, Rabu 26 Juni 2019, keinginan Zidane tersebut terbentur dengan sikap Perez. Ia bahkan meminta Zidane untuk mengurungkan niat tersebut. Alasannya klasik. Soalnya, Manchester United tempat Pogba bernaung saat ini, baru mau menjualnya dengan harga mahal.
Bagi Perez, tidak masuk akal membeli Pogba dari MU setara dengan jika mendatangkan striker Paris Saint-Germain (PSG), Kylian Mbappe. Untuk diketahui, harga kedua pemain itu berkisar pada angka 125 juta euro atau setera Rp2 triliun.
Sejumlah pihak menilai, jika keinginan Zidane tidak terwujud, kemungkinan internal Madrid ke depannya jadi tidak kondusif.