Rebutan Jatah Kursi Menteri, Partai Koalisi Jokowi Saling Sindir, Kali ini Nasdem dengan PKB
RIAU24.COM - Sesama partai koalisi pendukung Jokowi-Maruf Amin saling sindir terkait dengan pembahasan jatah kursi menteri di kabinet. Saling sindir tersebut terjadi antara Partai Nasional Demokrat (Nasdem) dan Partai Kebangkitan Bangsa (PKB).
Politisi Partai Nasdem, Taufiqulhadi menyindir tentang PKB yang terang-terangan meminta jatah kursi 10 nama calon menteri kepada Jokowi.
Nasdem sendiri kurang berkenan dengan PKB yang mengajukan nama menteri sebanyak itu. Sebab, jumlah kursi Nasdem di Parlemen lebih banyak dibanding partai yang dipimpin Muhaimin Iskandar itu.
"Suara Nasdem (59) kan lebih besar dari PKB (58) di DPR berdasarkan kursi, maka sepantasnya Nasdem mengusulkan 11," kata Taufiq dilansir dari Rmol.id, Rabu, 3 Juli 2019.
Dia menambahkan, terkait dengan jatah kursi menteri seharusnya tidak perlu dibahas dan disampaikan di ruang publik. Apalagi, keputusan itu hanya bisa diambil oleh Jokowi sebagai kepala negara.
"Itu nanti dikomunikasikan saja saat rapat dengan pak Presiden terpilih secara langsung. Jadi enggak perlu diungkapkan kepada publik," tuturnya.