Menu

Antisipasi Karhutla, BPBD Pelalawan Ingatkan Perusahaan Siapkan Canal Bloking

Ardi 11 Jul 2019, 19:18
Rakor Penanggulangan Karhutla di kantor Bupati Pelalawan tahun 2019./ardi
Rakor Penanggulangan Karhutla di kantor Bupati Pelalawan tahun 2019./ardi

RIAU24.COM -  PELALAWAN - Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Pelalawan meminta agar seluruh perusahaan untuk membuat kanal bloking canal-canal perusahaan.

"Saya ingatkan, mumpung masih ada air di canal-canal kita dan kondisi masih hujan. Agar disiapkan canal blokingnya," kata Hadi Penandio Kepala BPBD Pelalawan, saat Rakor Penanggulangan Karhutla di kantor Bupati Pelalawan tahun 2019.

Hadi mengingatkan, jika parit atau canal yang ada didalam areal perusahaan tidak segera di canal bloking, maka volume air akan terus menyusul bahkan bisa kering, jika musim kemarau datang.

"Sementara jika musibah karhutla datang, sumber air lah salah satu kendala utama kita dalam melakukan pemadaman,"kata Hadi Penandio.

Jika canal bloking sebagai sumber air tidak ada, maka upaya pemadaman akan sulit dilakukan. "Sulit dan sebuah keniscayaan upaya pemadaman bisa cepat kita lakukan," ujar mantan Kakan Satpol PP Pelalawan ini.***


Sambungan berita: R24/phi/ardi
Halaman: 12Lihat Semua