RAPP Bekali JCH Pelalawan dengan Perlengkapan Pribadi
Mabrur berharap para JCH dapat menjaga kesehatan dan kekompakan selama beribadah hingga kembali dengan selamat dan memperoleh haji yang mabrur.
Tim Pembimbing Haji Daerah Pelalawan, M. Syahrul Syarif mengapresiasi kontribusi yang diberikan oleh PT RAPP kepada jemaah haji. Pasalnya handuk sangat dibutuhkan jemaah haji saat melaksanakan rangkaian ibadah haji.
"Kita ketahui suhu disana lumayan panas, bahkan hingga mencapi 39 celcius terus ditambah lagi karena jumlah jemaah yang sangat banyak membuat udara terasa sangat panas," ungkapnya.
Sebagaimana diketahui, sebanyak 273 JCH Pelalawan tergabung dalam Kelompok Terbang (Kloter) 09 bersama jemaah dari Kabupaten Kampar yang akan diberangkatkan ke tanah suci, Sabtu 13 Juli 2019 pagi hari.***