Seperti Ini Lika-liku yang Dilalui Dahnil Anzar, Sebelum Berlabuh Jadi Jubir Prabowo
"Mohon doa dan dukungan sahabat saya. Mulai hari ini secara resmi saya ditunjuk menjadi Juru Bicara resmi Ketua Dewan Pembina/Ketua Umum Partai Gerindra. Semoga saya bisa menunaikan tanggungjawab ini dengan baik dan mohon doa dan dukungan sahabat sekalian," ujar Dahnil melalui pesan singkat.
Resmi Anggota Gerindra
"Beliau sudah meminta saya bergabung dengan Gerindra sejak pembubaran BPN (Badan Pemenangan Nasional). Jadi Pak Prabowo katakan 'kamu sudah basah, sekalian berenang di sini'," lontarnya, Senin 29 Juli 2019.
Selain Prabowo, menurut Dahnil, petinggi Gerindra lain juga banyak berkomunikasi dengan dirinya. Di antaranya Sekjen Gerindra Muzani, Waketum Sufmi Dasco, hingga Fadli Zon. Dahnil pun menjadi kader Gerindra, disusul terbitnya kartu tanda anggota atas nama dirinya.
Dahnil mengaku, dirinya sebagai akademisi masih terpikir untuk mengejar cita-citanya untuk mengejar professor. Namun, di dunia politik, selama dekat dengan Prabowo, ia mengaku tertarik dengan visi Prabowo.