Fitra Riau Sebut Aset Rp 6,6 Miliar Pemprov Riau Lenyap, ini Jawaban BPKAD
RIAU24.COM - Manager Advokasi Forum Indonesia untuk Transparansi Anggaran (Fitra) Riau, Taufik mengatakan jika dari total Rp36,6 miliar aset milik Pemprov Riau, Rp6,6 miliar diantaranya tidak jelas wujud keberadaannya.
"Kami menemukan hasil ini dari temuan pengelolaan aset berdasarkan Laporan Hasil Pemeriksaan Badan Pemeriksa Keuangan tahun 2017," kata Taufik dalam keterangan rilisnya.
Dia menyebutkan, dari total Rp 6,6 miliar itu, Rp 1,1 miliar diantaranya berada di Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BPSDM), Rp 797 juta berada di Satuan Polisi Pamong Praja Riau dan Rp 80 juta di Dinas Perdagangan umum, Koperasi dan UMKM.
zxc1
Kemudian, Rp42 juta berada di Dinas Tanaman Pangan Holtikuktura dan Perkebunan, Rp 12,5 juta berada di Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah dan yang terbesar berada di DPRD Riau sebesar Rp 4,4 miliar.
Terkait pernyataan Fitra Riau, Kepala BPKAD Riau Syahrial Abdi membenarkan data yang disampaikan oleh Fitra Riau.