Kabut Asap Jadi Kado HUT Riau 62, Hotspot Muncul di Siak Hingga Indragiri Hulu
RIAU24.COM - Jumat 9 Agustus 2019, Pemerintahan Gubernur Riau (Gubri) Syamsuar dan wakilnya Edy Natar mulai diminta serius menangani permasalahan kabut asap hang dipicu kebakaran hutan dan lahan. Apalagi pada HUT ke-62 ini kabut asap masih selimuti Ibu Kota Provinsi Riau, Kota Pekanbaru.
zxc1
Baca juga: Syahrul Aidi Salurkan Dana Aspirasi Senilai Rp 46,5 Miliar untuk Bangunan Sekolah di Inhil
Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) mencatat ada 49 titik panas (hotspot) di Riau dengan tingkat kepercayaan di atas 50 persen. Seperti yang disampaikan Kepala BMKG Stasiun Pekanbaru, Sukisno.
"Hotspot tersebar di Indragiri Hilir 16 titik, dan Indragiri Hulu 17 titik. Kemudian Bengkalis 3 titik, Kampar 1 titik, Pelalawan 2 titik, Rokan Hilir 5 titik, dan Siak 5 titik," sebut Sukisno.