Menu

Pawai Takbir Idul Adha, Bupati Inhil: Ibadah Kurban Kegiatan Yang Sarat Hikmah dan Nilai Historis

Elvi 11 Aug 2019, 17:25
Bupati Kabupaten Inhil, HM Wardan saat melepas pawai takbir Hari Raya Idul Adha 1440 Hijiriyah
Bupati Kabupaten Inhil, HM Wardan saat melepas pawai takbir Hari Raya Idul Adha 1440 Hijiriyah

Panggung indah bermandikan cahaya yang berdiri kokoh di tengah kerumunan massa, menambah gemerlap perayaan malam pawai takbir menyambut Idul Adha 1440 Hijiriyah kala itu.

Meski dilaksanakan pada malam yang hampir larut, tak membuat semangat masyarakat surut. Meski malam tak membuat gelora padam. Takbir menggema di setiap sudut kota.

Semarak kian terasa, manakala pawai takbir melintas dihadapan warga. Arak-arakan dari peserta pawai takbir mempertontonkan napak tilas Ibrahim - Ismail dan Ibadah Kurban. Tak sekadar ber-arakan, peserta pawai takbir malam itu juga tengah memperebutkan gelar juara.

Pawai takbir yang sudah menjadi tradisi di Kabupaten berjuluk 'Negeri Hamparan Kelapa Dunia' ini terasa sungguh cepat berlalu. Setelah lebih dari satu jam berlalu, perlahan masyarakat tampak mulai berundur. Peserta pawai takbir terakhir pun melintas, pertanda telah memasuki penghujung acara.***

Adv/diskominfops Inhil/dana

Halaman: 23Lihat Semua