Menu

Anies Unggah Meriahnya Acara Malam Tahun Baru Islam, Netizen: Jin dan Setan Jadi Pingin Cepat Pindah

Satria Utama 1 Sep 2019, 09:45
Gubernur DKI Rayakan Malam Tahun Baru Hijriah bersama warganya
Gubernur DKI Rayakan Malam Tahun Baru Hijriah bersama warganya

RIAU24.COM -  Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan mengungkapkan kebahagiaannya melihat antusias masyarakat ibu kota merayakan pergantian tahun hijriah. Ungkapan kebahagiaan yang disampaikan Anies di akun media sosialnya tersebut mendapat sambutan hangat dari ribuan warga.

"Alhamdulillah, untuk pertama kalinya Pemprov DKI Jakarta menyelenggarakan perayaan malam tahun baru hijriah, #JakartaMuharramFestival ditandai dengan panggung budaya dan pawai obor yang merupakan tradisi kita.

Perayaan Tahun Baru Islam kali ini merefleksikan kebaruan Pemprov DKI dalam menghadirkan kesetaraan dan keadilan bagi seluruh warga di Jakarta," tulis Anies di akun Facebooknya.

"Kita ingin Jakarta membawa kebaruan dan kesetaraan salah satunya adalah melalui acara ini di mana ribuan pedagang kecil merasakan manfaat kegiatan ini dan manfaat ekonomi ini dirasakan sampai ke bawah, karena itulah fokus Pemprov DKI," sambungnya.

Anies juga mohon doa dari masyarakat agar dimudahkan dalam mewujudkan program-program Pemprov DKI, agar selalu istiqomah untuk memajukan kota dan membahagiakan warganya. "Selamat Tahun Baru 1 Muharram 1441 Hijriah," tutupnya.

Unggahan Anies ini langsung mendapat tanggapan positif dari warga. Uniknya, banyak juga warga luar Jakarta yang mengungkapkan rasa senangnya. Mereka mengaku iri ingin punya gubernur seperti Anies. Beberapa warga non-muslim juga mengaku senang dengan kegiatan tersebut. Sementara netizen lain menyindir pihak-pihak yang makin gerah dengan kebijakan Anies yang semakin disukai warga Jakarta.

Halaman: 12Lihat Semua