Kualitas Udara di Pekanbaru Memburuk, Sudah Masuk Level Berbahaya
RIAU24.COM - Dikarenakan dampak kabut asap yang semakin para, kualitas udara (PM10) di Kota Pekanbaru, Riau sudah memasuki batas level berbahaya.
Berdasarkan pantauan di situs resmi bmkg.go.id, Kamis 12 September 2019 malam, di situs tersebut, kualitas udara di Pekanbaru sudah berada pada angka 353.27, di mana status berbahaya diangka minimal 350.
Memang, belakangan ini kualitas udara di Kota Pekanbaru terus memburuk. Sejak adanya kabut asap, kualitas udara di Pekanbaru berada di level sedang, kemudian naik menjadi tidak sehat.
Buruknya kualitas udara di Pekanbaru salah satunya adalah dipicu karena kabut asap akibat dari kebakaran hutan dan lahan (Karhutla).
zxc2