Di Beberapa Negara, WhatsApp Ditetapkan Jadi 'Barang Haram', Alasannya Ada yang Bikin Kaget
3. Korea Utara. Di negara yang dipimpin diktator Kim Jong Un ini, WhatsApp juga diblokir. Tapi ini sebenarnya bukan hal yang aneh. Karena sensor di Korea Utara termasuk di antara yang paling ekstrem di dunia.
4. Arab Saudi. Untuk negara ini, alasan pelarangan WhatsApp di Arab Saudi karena mendukung promosi penyedia layanan telekomunikasi lokal. Untuk diketahui, Arab Saudi memiliki sejarah menyambut penduduk dari negara-negara lain seperti India, Pakistan dan Bangladesh, yang sering menggunakan WhatsApp untuk terhubung dengan keluarga dan teman-teman mereka. Namun kondisi ini malah mengakibatkan kerugian bagi perusahaan telekomunikasi lokal, UEA.
5. Iran. Pemblokiran WhatsApp di Iran tidak banyak alasan, tetapi kemungkinan besar karena masalah keamanan dan sensor.
6. Suriah. Negara ini termasuk yang memberlakukan sensor sangat luas untuk media sosial. Kebanyakan akibat politik. Tak hanya melarang, mereka yang ketahuan mengakses media sosial yang dilarang, akan ditangkap pemerintah. Tidak hanya WhatsApp, Suriah juga memblokir situs lain seperti YouTube dan Facebook. ***