Menu

Bukan Berkurang, Hotspot Riau Terus Bertambah, Jarak Pandang 300 Meter

Riki Ariyanto 22 Sep 2019, 11:19
Presiden Jokowi sempat datang langsung lahan bekas terbakar di Kabupaten Pelalawan, Riau (foto/istimewa)
Presiden Jokowi sempat datang langsung lahan bekas terbakar di Kabupaten Pelalawan, Riau (foto/istimewa)

RIAU24.COM -  Minggu 22 September 2019, Bukannya berkurang, hotspot atau titik panas di Provinsi Riau malah bertambah. Bahkan Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) mencatat ada 211 hotspot di Riau pagi ini.

zxc1


Seperti yang dikatakan Petugas analisa BMKG Stasiun Pekanbaru, Sanya Gautami. "Hotspot Riau dengan tingkat kepercayaan di atas 50 persen tersebar di Inhil 68 titik, Inhu 45 titik, Pelalawan 36 titik, dan Rohil 25 titik," katanya. Kemudian Bengkalis 9 titik, Meranti 5 titik, Kampar 12 titik, Dumai 6 titik, dan Kuansing 5 titik.

Hanya saja hotspot Riau dengan tingkat kepercayaan di atas 70 persen hanya ada 150 titik. Tersebar di Bengkalis 6 titik, Meranti 4 titik, Kampar 9 titik, Dumai 6 titik, Kuansing 4 titik, Pelalawan 21 titik, Rohil 19 titik, Inhil 44 titik, dan Inhu 37 titik.

Sambungan berita: zxc2
Halaman: 12Lihat Semua