Menu

Para Menteri Ini Kompak Gelar Aksi Bungkam Setelah Bertemu Jokowi

Siswandi 27 Sep 2019, 14:47
Kepala Staf Kepresidenan, Moeldoko, termasuk yang enggan memberikan keterangan setelah pertemuan dengan Peesiden  Jokowi pada Jumat pagi tadi. Foto: int
Kepala Staf Kepresidenan, Moeldoko, termasuk yang enggan memberikan keterangan setelah pertemuan dengan Peesiden Jokowi pada Jumat pagi tadi. Foto: int

RIAU24.COM -  Sejumlah menteri di Kabinet Kerja, mendadak kompak bersikap bungkam. Hal itu terjadi setelah mereka bertemu dengan Presiden Joko Widodo, Jumat 27 September 2019 di Istana Negara. Kabarnya, pertemuan itu membahas kondisi terkini di Tanah Air.

Menteri yang dipanggil itu adalah Menteri Hukum dan HAM Yasonna Laoly, Menteri Pertahanan Ryamizard Ryacudu, Menteri ESDM Ignasius Jonan, Menteri Agama Lukman Hakim Saifuddin dan Kepala Staf Kepresidenan Moeldoko.

Dari pantauan kompas, pertemuan itu berlangsung hanya sekitar 30 menit. Setelah itu, para menteri meninggalkan Istana. Mereka juga kompak tidak mau berkomentar saat ditanya hasil dan tujuan pertemuan tersebut.

Satu-satunya keterangan yang dilontarkan Menkumham Yasonna Laoly, adalah bahwa pertemuan itu membahas mengenai situasi terkini.  "Enggak ada, bahas situasi terakhir," ujarnya.

Namun saat ditanya apa yang dimaksud dengan situasi terakhir, Yasonna mulai enggan berkomentar.

Saat ditanya apakah pertemuan turut membahas opsi untuk mencabut UU KPK hasil revisi lewat peraturan pemerintah pengganti undang-undang, Yasonna malah mengaku tidak tahu.

Halaman: 12Lihat Semua