Menu

Surya Paloh Masih Bermanuver, Jokowi: Biasa Saja, Enggak Perlu Dibawa ke Perasaan

Siswandi 1 Nov 2019, 23:34
Jokowi dan Surya Paloh
Jokowi dan Surya Paloh

Dalam kesempatan itu, Jokowi juga membantah spekulasi yang menyebutkan koalisi yang dipimpinnya sedang retak. Jokowi memastikan NasDem tetap solid berada di gerbong koalisi pemerintah.

"Jangan dikaitkan Nasdem ketemu PKS koalisi rapuh, apa hubungannnya. Enggak ada hubungannya. Untuk kebaikan bangsa, kebaikan negara, ketemu-ketemu menurut saya baik saja," kata Jokowi.

Seperti diketahui, pertemuan Surya Paloh dan Sohibul Iman saat itu berlangsung akrab. Hasil pertemuan tersebut juga menyatakan tiga hal. Pertama, kedua partai sepakat untuk memperkuat check and balance atau fungsi pengawasan terhadap pemerintah di DPR.

Selain itu, Nasdem dan PKS sepakat menjaga kedaulatan NKRI dengan menjalankan nilai-nilai Pancasila dan UUD 1945. Ketiga, mewariskan sejarah kerja sama para pendiri bangsa, yakni antara kelompok nasionalis yang memuliakan nilai-nilai agama dan kelompok Islam yang memegang teguh nilai-nilai kebangsaan. ***

Halaman: 12Lihat Semua