Menu

Warga Aceh Dihebohkan Dengan Kambing Berkaki Delapan

Muhammad Iqbal 11 Nov 2019, 04:40
Anak kambing yang memiliki kaki delapan yang membuat warga desa Pasi Keubeudom, Kecamatan Tripa Makmur, Kabupaten Nagan Raya, Aceh heboh (Foto: Detik.com)
Anak kambing yang memiliki kaki delapan yang membuat warga desa Pasi Keubeudom, Kecamatan Tripa Makmur, Kabupaten Nagan Raya, Aceh heboh (Foto: Detik.com)

RIAU24.COM - Warga Desa Pasi Keubeudom, Kecamatan Tripa Makmur, Kabupaten Nagan Raya, Aceh, dihebohkan dengan seekor kambing yang berkaki delapan.

"Awalnya saya tak menyangka kambing yang lahir ini berkaki delapan," kata Syarifuddin dilansir dari Detik.com, Ahad, 10 November 2019.

zxc1

Diketahui, ternak tersebut milik Syarifuddin (45). Kambing itu lahir dari seekor kambing betina miliknya di sekitar rumah tetangganya di desa tersebut Sabtu (9/11) siang. Menurutnya, saat kambing tersebut akan lahir, induk betina kambing ini terlihat kesakitan dan bertingkah tidak seperti biasa.

Ketika lahir, ia dan warga mengaku kaget karena ternak yang lahir merupakan kambing berkaki delapan. Kejadian itu membuat masyarakat terkejut dan sempat beredar luas di media sosial. Tapi, kambing tersebut hanya hidup selama beberapa jam saja setelah lahir dan kemudian mati.

Sementara itu, Yusda, seorang tokoh masyarakat di Desa Pasi Keubeudom, Kecamatan Tripa Makmur, Nagan Raya, mengatakan dia bersama warga sangat terkejut dengan lahirnya seekor kambing berkaki delapan milik seorang warga di desanya.

Sambungan berita: zxc2
Halaman: 12Lihat Semua