UPT Riau Science Techno Park Kembali Berhasil Menghantarkan Perusahaan Binaan Bersaing di Kancah Internasional
RIAU24.COM - Setelah banyak membantu beberapa perusahaan lokal seperti CV Salju Coco Mandiri, UD Putri Sinar Wulan, CV Mutiara Feed Kampar, CV Pak Ombak Djaya, CV Raja Setrika, MeScan, CV Gaharu Plaza Indonesia, CV Riau Semesta dan Lanogant Health hingga miliaran rupiah. Kini UPT Riau Science Techno Park Badan Penelitian dan Pengembangan Provinsi Riau mampu merubah paradigma nasional dan global terhadap perusahaan lokal.
zxc1
Salah satu kinerja nyata yang dapat dilihat adalah dengan menghantarkan CV Gaharu Plaza Indonesia ke kancah Internasional. CV Gaharu Plaza Indonesia yang digawangi oleh Budi H Hasibuan merupakan tenant inwall UPT.
Baca juga: Mahfud Sebut Wajar Kasus Tom Lembong Dianggap Publik kriminalisasi Politik, Ini Alasannya...
Riau Science Techno Park Badan Penelitian dan Pengembangan Provinsi Riau. Perusahaan ini telah melaksanakan kegiatan operasional perusahaan baik administrasi dan manufaktur didalam Kawasan UPT. Riau Science Techno Park sejak tahun 2018. Berkat kegigihan dan kerja keras serta pendampingan intensive yang dilakukan oleh Reno Ardiansyah Purba selaku Manager Inkubasi UPT. Riau Science Techno Park membuktikan, bahwa pengusaha daerah mampu bersaing dikanca internasional. Hal tersebut terlihat dari keberhasilannya mewakili Indonesia dalam kegiatan National Productivity Organization (NPO) tanggal 18 – 22 November 2019 di Islamabad Pakistan.