PIsah dari PT SPP, Pemko Pekanbaru Bentuk BUMD Transportasi
RIAU24.COM - PEKANBARU - Guna memperluas ruang gerak PT Transportasi Pekanbaru Madani dalam mengenola Trans Metro Pekanbaru, Pemerintah Kota Pekanbaru berencana akan menjadikannya sebagai BUMD tersendiri.
Assisten II Sekda Pekanbaru, Elsyabrina kepada wartawan akhir pekan lalu menerangkan, selama ini PT Transportasi Pekanbaru Madani statusnya hanya sebagai anak perusahaan dari PT Sarana Pembagunan Pekanbaru yang merupakan BUMD milik Pekanbaru.
“Namun ditahun ini direncanakan status anak perusahaan tersebut akan dilepas dan dinaikkan menjadi BUMD dibidang transportasi,” terangnya.
Elsbrina juga menjelaskan dengan berdiri sendirinya PT Transportasi Peaknbaru Madani, nantinya mereka tidak hanya fokus mengelola Trans Metro Pekanbaru saja namun juga bisa mecnari pengelolaan alternatif angkutan massal lain untuk kota Pekanbaru
Elsabrina juga menepis anggapan dipisahkanya PT Sarana Pembangunan Pekanbaru dengan PT Tranportasi Pekanbaru Madani karena kerap terkendalanya pencairan subsidi Trans Metro Pekanbaru dari Pemko Pekanbaru.
Sebab sedianya subsidi dari Pemko Pekanbaru tdak bisa langsung dimasukkan ke kas PT Trasnportas Pekanbarui Madani melainkan harus ditransfer ke rekenig PT Sarana Pembangunan Pekanbaru. (R23/put)