Menu

Yang Tersisa dari Raja Keraton Sejagat yang Diamankan Polisi, Tinggal di Ancol, Ngutang hingga Tinggal di Bedeng

Siswandi 16 Jan 2020, 23:32
Di tempat ini dahulunya Toto Raja Keraton Sejagat pernah tinggal di Jakarta. Foto: int
Di tempat ini dahulunya Toto Raja Keraton Sejagat pernah tinggal di Jakarta. Foto: int

RIAU24.COM -  Setelah diamankan Polda Jawa Tengah, fakta seputar sosok Raja Keraton Agung Sejagat, Toto Santoso, terus terkuak. Yang terbaru, ia diketahui pernah mengadu nasib di DKI Jakarta dan jadi korban kebakaran, sehingga terpaksa tinggal di dalam bedeng. Tak hanya itu, Toto juga pernah terlilit utang dengan nominal yang tak sedikit.

Seperti diungkapkan Kapolres Jakarta Utara Kombes Budhi Herdi Susianto, Budhi mengatakan Toto tinggal di wilayah RW 005 Kelurahan Ancol, tepatnya di daerah Daop, Ancol, Jakut. Saat ini, wilayah Daop sudah tidak ada lagi alias hilang, setelah dilandar kebakaran pada tahun 2016.

"Kalau alamatnya sesuai KTP itu di Jl Mangga Dua VIII RT 012 RW 005, Kelurahan Ancol, Kecamatan Pademangan, Jakarta Utara (Jakut)," ujarnya, dilansir detik, Kamis 16 Januari 2020. 

Dikatakan, berdasarkan Ketua RT setempat bernama Manaf, Toto pernah terlilit utang sebesar Rp1,3 miliar kepada bank. Ketika itu, Toto pernah meminta tolong kepadanya agar dibuatkan surat pindah alamat ke Cawang, Jakarta Timur. 

Namun Manaf menolak.

"Yang bersangkutan memiliki permasalahan utang dari bank sebanyak Rp 1,3 milyar yang sudah ditagih ke rumah Bapak Manaf," terang Budhi Herdi.

Halaman: 12Lihat Semua