Menu

4 Tahun Lamanya Buaya Ini Terlilit Ban Bekas di Leher, Begini Kondisinya Saat Ini

Siswandi 3 Feb 2020, 09:46
Seekor buaya liar yang terjerat ban sepeda motor, muncul ke permukaan Sungai di Palu, Sulawesi Tengah, Minggu 2 Februari 2020. Foto: int
Seekor buaya liar yang terjerat ban sepeda motor, muncul ke permukaan Sungai di Palu, Sulawesi Tengah, Minggu 2 Februari 2020. Foto: int

RIAU24.COM -  Seekor buaya yag hidup di Sunga Palu, Sulawesi Tengah, saat ini mendapat sorotan, Hal itu karena sudah empat tahun belakangan ini, lehernya terlilit sebuah ban motor bekas. Kondisi itu diduga membuat si predator melata itu mengalami kesusahan untuk sekian lama. 

Selama ini, keberadaan buaya itu memang sudah lama dikenal warga. Pasalnya, ia kerap memperlihatkan diri di Sungai Palu. Yang menarik, tentu saja adalah keberadaan ban motor bekas yang menjerat pada bagian lehernya. 

Sebelumnya, Balai Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA) Sulawesi Tengah pernah membuat sayembara untuk penyelamatan buaya terjerat ban bekas itu. Namun sayembara itu akhirnya dihentikan secara resmi sejak Minggu 2 Februari 2020 kemarin. Alasannya, sayembara yang sudah berusia berhari-hari itu tak mendapat respons serius dari masyarakat.

''Ia sayembaranya kami tutup,'' kata Kepala BKSDA Sulawesi Tengah, Hasmuni Hasmar, saat mengunjungi Sungai Palu, lokasi buaya berkalung ban tersebut kerap muncul.

Dilansir tempo, Hasmuni menambahkan, BKSDA akan mengambil langkah lain untuk tetap berupaya menyelamatkan si buaya. Di antaranya menerima tim khusus dari Direktorat Jenderal Konservasi Keanekaragaman Hayati, Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK), yang akan datang dari Jakarta.

"Pokoknya BKSDA tidak akan menyerah. Tim yang dibentuk dan peralatannya telah disiapkan,'' ujarnya. 

Halaman: 12Lihat Semua