Menu

BMKG : Lima Hotspot Membara Hari Ini di Wilayah Riau

Ryan Edi Saputra 5 Feb 2020, 08:42
Ilustrasi titik panas
Ilustrasi titik panas

RIAU24.COM -  PEKANBARU - Badan Meteorologi Klomatologi dan Geofisika (BMKG) stasiun Pekanbaru, pada Rabu (5/2/2020) kembali menemukan keberadaan titik panas atau hotspot di wilayah Provinsi Riau.

Prakirawan BMKG Pekanbaru, Sanya Gautami melalui pesan singkat whatsapp nya menyebutkan terdapat lima titik panas yang muncul hari ini.

“Hari ini ada lima titik panas yang kita pantau  berdasarkan radar satelit,” sebutnya.

Kelima titik panas tersebut diantaranya berada di Kota Dumai satu titik, Kabupaten Pelalawan satu titik dan Kabupaten Siak dua titik.

“Satu hotspot dengan tingkat kepercayaan diatas 70 persen berada di Siak,” ungkapnya.

Sementara itu, untuk prakiraan cuaca di Riau dan Pekanbaru hari ini pada umumnya cerah berawan mulai dari siang sampai malam hari. (R24/put)

Halaman: Lihat Semua