Menu

Peduli Bencana Asap Karhutla: Prodia Berikan Bantuan Pemeriksaan Kesehatan Bagi Petugas BPBD Provinsi Riau

Khairul Amri 18 Feb 2020, 10:27
Kepala Pelaksana BPBD Provinsi Riau Edwar Sanger bersama Direktur Utama Prodia Dewi Muliaty di aula Kantor BPBD Riau, Selasa, (18/2/2020).
Kepala Pelaksana BPBD Provinsi Riau Edwar Sanger bersama Direktur Utama Prodia Dewi Muliaty di aula Kantor BPBD Riau, Selasa, (18/2/2020).

RIAU24.COM - Pekanbaru,- Kebakaran Hutan dan Lahan yang masih terjadi di Provinsi Riau hingga membuat berbagai pihak pun turut ikut berjibaku memadamkan api yang terjadi di wilayah Riau, termasuk salah satunya petugas dari Badan Penanggulangan Bencana Daerah Riau.

Karena itu, pada 11 Februari hingga Oktober 2020 mendatang Gubernur Riau telah menetapkan status Siaga Darurat Karhutla. 

Sebagai wujud kepedulian Prodia terhadap bencana karhutla, Prodia berinisiatif untuk memberikan bantuan pemeriksaan kesehatan bagi petugas BPBD Provinsi Riau yang terlibat dalam satuan tugas karhutla.

Sebanyak 116 orang petugas BPBD diberikan bantuan berupa pemeriksaan Medical Check Up, yang meliputi pemeriksaan hematologi lengkap, glukosa, kolesterol total, spirometry, dan pemeriksaan fusik dokter.

”Kami berinisiatif untuk memberikan bantuan pemeriksaan kesehatan kepada para petugas BPBD Riau ini terutama yang terlibat dalam satgas karhutla, sebab para petugas ini rentan terkena gangguan kesehatan akibat polusi asap," sebut Direktur Utama Prodia Dewi Muliaty, Selasa, 18 Februari 2020 di aula Kantor BPBD Riau Jalan Sudirman Pekanbaru.

Halaman: 12Lihat Semua