Mantan Gubri Wan Abubakar Mengaku Prihatin Dengan Situasi Politik Bengkalis, Ini Sebabnya
Karena itu, ia meminta semua pihak di Bengkalis, agar menahan diri dan tidak melalukan politisasi kepada Plt Bupati Bengkalis, Muhammad.
“Beri kesempatan Plt Bupati untuk bekerja hingga selesai digelar Pilkada. Dengan kondisi tenang, masyarakat akan merasa aman dari gejolak politik kepentingan orang-orang tertentu,” ujarnya.
Wan juga meminta aparat hukum menghentikan sementara proses hukum terhadap Muhammad hingga selesai Pilkada. Sebab jika hal itu terus berlanjut, akan mengganggu persiapan pilkada dan roda pemerintahan di Pemkab Bengkalis.
Terkait calon bupati di Pilkada, Wan Abubakar meminta kearifan partai politik sebagai pengusung peserta Pilkada.
“Dalam memilih calon yang diusung di Pilkada jangan hanya memandang soal duit saja. Pilihlah orang yang diharapkan membawa perubahan untuk Bengkalis ke depan,” pungkasnya. ***