PA 212 Tolak Ahok Pimpin Ibu Kota Baru, Kapitra Ampera Ngomong Begini
RIAU24.COM - JAKARTA - Politikus PDI Perjuangan Kapitra Ampera merespons penolakan PA 212 terhadap nama Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok sebagai salah satu calon kepala Badan Otorita Ibu Kota Negara (IKN) di Kalimantan Timur.
Kapitra melihat sosok Ahok yang kini menjadi Komisaris Utara PT Pertamina (Persero), tidak pas lagi terus-terusan dipersoalkan.
Sebab, dia telah menebus kesalahannya dalam perkara menista agama dengan menjalani hukuman penjara. Sehingga, persoalan dengan mantan gubernur DKI Jakarta itu seharusnya telah selesai.
"Untuk itu saya bilang, Ahok tidak kehilangan hak untuk dicalonkan, kecuali pengadilan mencabut haknya. Negara kan tidak punya kewenangan. Itu yang harus kita luruskan," kata Kapitra saat berbincang dengan jpnn.com, Sabtu (7/3).
Mantan pengacara Habib Rizieq Shihab ini juga menilai bahwa narasi yang dibangun PA 212 minim gagasan dan tidak punya konsep yang jelas.