Menu

Meningkat Tajam, 19 Orang di Indonesia Positif Terkena Corona

Muhammad Iqbal 9 Mar 2020, 19:10
Juru bicara penanganan virus corona COVID-19, Achmad Yurianto
Juru bicara penanganan virus corona COVID-19, Achmad Yurianto

Kemudian pasien 08, laki-laki berusia 56 tahun yang tertular dari kasus ke-7. Mereka diketahui pasangan suami istri.

"Pasien ini tertular oleh 07, karena memang suami istri, kondisinya sekarang menggunakan beberapa peralatan infus, oksigen karena sebelum kontak 07," jelasnya.

Sedangkan pasien ke 08, diketahui sudah sakit tapi bukan COVID-19 melainkan sakit diare ditambah riwayat diabetes, dan sekarang dikategorikan sakit sedang-berat.
zxc2

"Kasus 09, perempuan, 55 tahun kondisi sekarang nampak sakit ringan sedang tanpa ada penyakit penyulit sebelumnya. Pasien ini juga imported case bukan bagian dari klaster manapun, datang dari luar negeri," tambah Yurianto.

Pasien kasus 10, laki-laki, 29 tahun seorang WNA, nampak dalam kondisi sakit ringan sedang, tracing atas kasus 01. Pasien kasus 11 juga seorang WNA, perempuan 54 tahun, kondisi nampak sakit ringan sedang, bagian dari tracing kontak kasus 01. Pasien kasus 12, laki-laki, 31 tahun sakit ringan sedang juga hasil tracing dari kasus 01.

Halaman: 123Lihat Semua