Menu

Setelah Guru Besar UGM, Giliran Dosen Senior IPB Yang Wafat Diduga Terinfeksi Corona

Satria Utama 25 Mar 2020, 11:43
 Institut Pertanian Bogor
Institut Pertanian Bogor

RIAU24.COM -  Kabar duka kembali menghampiri dunia kampus tanah air, setelah Guru Besar UGM, kini Dosen Sekolah Bisnis Institut Pertanian Bogor (IPB), Dr Ir Aji Hermawan, MM, meninggal dunia diduga positif terjangkit virus corona atau COVID-19.

Kepala Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (LPPM) itu meninggal usai dirawat di Rumah Sakit Hermina Bogor, Rabu (25/3/2020) pukul 03.00 WIB.

Rektor IPB, Prof Dr Arif Satria menyampaikan duka cita mendalam atas kepergian salah satu dosen terbaiknya. Hal itudisampaikan Arif Satria dalam keterangan tertulis yang diterima PojokSatu.id, Rabu (25/3).

“Kita doakan semoga karya-karya pak Aji menjadi amal soleh yang akan terus mengalirkan pahala. Semoga beliau husnul khotimah dan mendapat tempat terbaik di sisi Allah,” ujarnya seperti dilansir pojoksatu.

Arif menyatakan, Aji sebelumnya didianosa thypus. Dalam perkembangannya juga telah tes SWAB yang hasilnya hingga kini belum didapat.

Untuk antisipasi, Crisis Center IPB meminta seluruh pihak yang berkontak dengan almarhum dalam 14 hari terakhir segera melapor dan melakukan karantina mandiri, hingga hasil tes SWAB diperoleh. “Kita berharap hasil tes SWAB-nya negatif,” harapnya.***

Halaman: Lihat Semua