Singgung Jokowi yang Bagi-bagi Sembako Dipinggir Jalan, Fadli Zon Bilang Begini
RIAU24.COM - Di media sosial baru-baru ini viral video Presiden Joko Widodo yang membagikan sembako dipinggir jalan kepada para pengemudi ojek online (ojol).
Video tersebut diketahui terjadi di Kawasan Harmoni Jakarta Pusat dan ditanggapi oleh sejumlah pihak, termasuk Wakil Ketua Umum (Waketum) Partai Gerindra, Fadli Zon.
Dia mengatakan, untuk pembagian sembako tersebut sebaiknya menggenukan pihak-pihak seperti RT/RW. Mengingat saat ini Indonesia tengah mewabah virus corona.
"Seharusnya gunakan instrumen lembaga/institusi terkait hingga RT/RW agar lebih aman, merata, adil n kelihatan profesional," kata dia dikutip dari akun Twitternya @fadlizon, Jumat, 11 April 2020.
Diketahui, dalam video yang viral tersebut, paket sembako dari Jokowi itu dibagikan oleh Paspampres kepada sejumlah pengemudi ojol yang memarkirkan kendaraannya di pinggir jalan.
Sebelumnya, hal tersebut juga ditanggapi oleh Mantan Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora), Roy Suryo. Dia pun mengapresiasi langkah yang dilakukan oleh Jokowi tersebut. Dia juga mengingatkan kepada Jokowi agar tetap melakukan social distancing saat memberikan paket sembako kepada warga.