Menu

Kisah Kartini SKM Rela Berhenti PNS Untuk Menjadi Pengusaha, Agar Bisa Menolong Banyak Orang

Riki Ariyanto 21 Apr 2020, 18:24
Kartini SKM sosok inspiratif rela meninggalkan PNS demi menjadi pengusaha supaya bisa memberi manfaat ke orang banyak (foto/ist)
Kartini SKM sosok inspiratif rela meninggalkan PNS demi menjadi pengusaha supaya bisa memberi manfaat ke orang banyak (foto/ist)

Setelah itu yang harus ditanamkan adalah kejujuran. Dalam dunia usaha tidak bisa terpisahkan dengan kepercayaan. Itu harus dijadikan modal utama. Sebab jika bisnis dibangun dengan ketidakjujuran, pasti tak akan bertahan lama. Makanya membangun bisnis bukan hanya sekedar membulatkan tekad, tapi juga memikirkan orang-orang di sekitar yang juga berperan dalam kesuksesan.

Kartini SKM ingatkan jangan pernah sekali-kali berkhianat. Penghianatan yang dilakukan satu kali akan bisa menghancurkan puluhan tahun kejujuran yang dibangun susah payah.

“Jujur harus nomor satu, dan harus kita jaga jika ingin berkah, berbicara tidak menyakiti orang lain, dan selalu befikir positif,” pesan Kartini SKM.

Hak terpenting yang dipegang Kartini selain kejujuran yakni harus mau menghargai setiap proses. Kartini yakin hampir 90 persen orang-orang sukses pasti berusaha maksimal, berjuang dari bawah dan sanggup jatuh bangun, pasti berhasil. Proses itulah yang kemudian akan membuat semakin kuat. Ibarat akar yang kuat menopang pohon besar.

Keberhasilan yang diraih Kartini saat ini, tidak lepas dari peran orang-orang terkasih yang ada di sekelilingnya. Dukungan yang dia dapat yakni dukungan moral. Orang-orang di sekelilingnya terus membakar semangat kepada Kartini untuk maju. 

"Dalam berproses ini, kita pasti akan menghadapi masa naik turun, disitulah seni berbisnis adakala untung adakala rugi. Ketika untung tidak membuat kita lupa diri. dan ketika rugi adalah masa kita memperbaiki diri agar kedepan lebih baik,” pesan Kartini.

Halaman: 234Lihat Semua