Menu

Mengejutkan! Hari Ini Ada Penambahan Satu Pasien Positif di Pekanbaru, Jubir : Pasien Sempat Keliling Kota dan Jalan-Jalan ke Sungai Hijau

Ryan Edi Saputra 6 Jun 2020, 17:47
dr Mulyadi
dr Mulyadi

"Saat menjalani proses rapid test, pasien dinyatakan reaktif. Kemudian, pasien menjalani proses swab (pengambilan sampel lendir pada saluran pernafasan) di salah satu rumah sakit swasta. Dari hasil swab, pasien dinyatakan positif," jelas Dokter Mulyadi.

Pasien ini dirawat di Rumah Sakit Umum Daerah Arifin Achmad pada 4 Juni. Berdasarkan riwayat perjalanan pasien, maka Dinas Kesehatan Pekanbaru akan melakukan penyelidikan epidemiologi dengan melacak orang-orang yang berkontak dengan pasien. 

"Perjalanan pasien cukup banyak di Pekanbaru. Mudah-mudahan, kami tidak menemukan hasil pasien positif lainnya," harap Dokter Mulyadi.

Halaman: 12Lihat Semua