Terus Gali Potensi, EMP Lakukan Survei Seismic dan Pengeboran di Empat Kabupaten di Provinsi Riau
Saat ini, EMP sedang melakukan kegiatan seismic (pencarian potensi migas) di Kabupaten Pelalawan dan Kampar yang dilakukan EMP Bentu Ltd. Kegiatan serupan juga dilakukan di Kabupaten Bengkalis dan Kepulauan Meranti oleh EMP Malacca Strait SA.
Selain itu, EMP Malacca Strait SA juga sedang melakukan pengeboran (drilling) eksplorasi dan eksploitasi sumur minyak baru di daerah Tebingtinggi, Kabupaten Kepulauan Meranti.
"Dalam waktu dekat, EMP juga akan melakukan pengeboran eksplorasi dan pengeboran ulang (work over) di Lapangan Bentu di Kecamatan Siak Hulu, Kabupaten Kampar," tambah Kelik.
Untuk kegiatan pengeboran (drilling) di wilayah Tebingtinggi, Kabupaten Kepulauan Meranti, dilakukan dengan kondisi alam yang cukup menantang. Sebab, untuk sampai menuju lokasi, harus melewati anak sungai yang dipengaruhi pasang-surut air laut.
Sehingga petugas di lapangan harus memastikan kapan air pasang sehingga kapal yang membawa kru maupun peralatan kerja, bisa merapat ke dermaga.
Selain itu di muara sungai tersebut juga cukup banyak ditemukan buaya rawa yang berkeliaran di alam bebas.