Tim Kukerta UR Mengajarkan Warga Cara Pemasaran Produk UMKM Secara Online
Kemudian Tim Kukerta membantu Ibu Desi membuat peyek, mengubah ukuran kemasan menjadi lebih besar dan memberi stiker pada kemasan dengan brand name “Peyek Bu Desi” agar tampak lebih menarik.
Tim Kukerta juga membuatkan akun sosial media seperti Instagram dengan username @peyek_budesi sebagai sarana pemasaran online (Digital Merketing).
Kemudian Tim Kukerta melakukan pengambilan foto dan video promosi produk UMKM “Peyek Bu Desi” untuk memasarkan produk secara online melalui sosial media.
“Sebelumnya ibu Cuma nitip-nitip ke beberapa rumah makan dek” sahut bu Desi. Tim Kukerja mengajari cara penggunaan instagram, promosi melalui status Whatsapp dan Facebook. “Biasanya ibu-ibu rame nih bu di Facebook, bagus juga buat bisnis online” ujar Jihan.
Dengan adanya kegiatan dari Tim Kukerta ini diharapkan Ibu Desi selaku pemilik rumah produksi peyek dapat menerapkan digital merketing untuk meningkatkan penjualan dan brand awareness.
Kemudian Tim Kukerta juga berharap hal ini dapat memotivasi UMKM lainnya untuk meningkatkan kualitas produk dan pemasarannya.