Menu

Relaunching : Sempat Tertunda, Iven Akbar Sumatra Jungle Run 2020 Kembali Digelar Pada September 2020

Khairul Amri 24 Aug 2020, 07:03
Kapoda Riau Irjen Pol Agung Setya Imam Effendi bersama peserta SJR 2020 memperlihatkan tiga warna jersey yang akan digunakan pada September mendatang. (Foto. Amri)
Kapoda Riau Irjen Pol Agung Setya Imam Effendi bersama peserta SJR 2020 memperlihatkan tiga warna jersey yang akan digunakan pada September mendatang. (Foto. Amri)

RIAU24.COM - PEKANBARU - Meski sempat mundur dari jadwal awalnya pada 11 April 2020 lalu, dikarenakan adanya pandemi Covid-19 yang mewabah hampir di seluruh dunia.

Kegiatan akbar Sumatera Jungle Run (SJR) 2020 yang ditaja oleh Polda Riau secara resmi akan kembali dilaksanakan selama dua hari, yakni pada tanggal 26-27 September 2020 mendatang, dengan tetap menatuhi protokol kesehatan secara ketat. 

Kapolda Riau Irjen Pol Agung Setya Imam Effendi, secara langsung merelounching Event Sumatera Jungle Run 2020 pada Minggu, 23 Agustus 2020 di Ballroom Hotel Pengeran Pekanbaru.

“Dengan dukungan dari semua pihak, kegiatan Sumatera Jungle Run ini dapat kembali kita selenggarakan pada tanggal 26-27 September 2020 di Tahura Minas Kabupaten Siak," ujar Kapolda Riau Irjen Agung.

Ia mengungkapkan dari total jumlah peserta sebelumnya yang mengundurkan diri hanya 20 persen akibat Covid-19 dan penundaan tersebut, selebihnya sudah bisa mendaftarkan diri untuk melanjutkan registrasi.

"Kegiatan ini merupakan point untuk mengikuti lomba Internasional Trail Run Assosiation (ITRA) yang ada di Mount Black Perancis. Kegiatan ini bertujuan bukan untuk merusak hutan, melainkan melindungi hutan dan menjaganya. Bersama Kita Bisa”, terang Agung.

Halaman: 12Lihat Semua