Menu

100 Dokter Meninggal Dunia Karena Covid-19, Fahri Hamzah Sentil Jokowi dan Menkes: Cobalah Berbuat Sesuatu

Muhammad Iqbal 31 Aug 2020, 10:11
Wakil Ketua Umum Gelora, Fahri Hamzah
Wakil Ketua Umum Gelora, Fahri Hamzah

RIAU24.COM - Selama pandemi, setidaknya sudah 100 dokter meninggal dunia karena adanya wabah Corona atau Covid-19 di Indonesia.

Mengenai kabar tersebut, Mantan Wakil Ketu DPR Fahri Hamzah meminta kepada Presiden Joko Widodo untuk memperhatikan keselamatan dokter dan para medis.

"Pak @jokowi yth, Mohon perhatian atas keselamatan dokter dan paramedis. Mereka wafat bukan saja karena comorbid. Tapi karena virus ini masih misterius sebagiannya. Kemungkinan jenis virus ini ada yg ganas sekali. Dokter2 termasuk yg muda berguguran," kata Fahri dilihat di akun Twitternya, Senin, 31 Agustus 2020.

Kemudian, Fahri Hamzah pun menyinggung Menteri Kesehatan, Terawan Agus Putranto untuk berbuat sesuatu terkait sudah 100 dokter yang meninggal. Dia juga menilai hal tersebut merupakan krisis yang berbahaya.

"Menteri @KemenkesRI yth, semalam 1 lagi dokter berpulang krn covid, dr edwin marpaung SpOT (teman sekelas isteri saya di FKUI). Genap 100 org dokter yg gugur sampai saat ini Wajah murung. Cobalah berbuat sesuatu. Krisis ini berbahaya jika menciutkan nyali paramedis kita. @jokowi," kata dia lagi.

"Tolong lah... Dokter dan paramedis ada di lini terdepan perang ini," ucapnya.

Halaman: 12Lihat Semua