Oposisi Bahrain Menolak Normalisasi Israel, Ternyata Ini Alasannya...
Bahrain telah memiliki populasi Yahudi selama beberapa dekade, meskipun emigrasi berarti jumlahnya kecil hari ini.
Sebuah drama periode televisi yang dirilis tahun ini oleh sebuah jaringan Teluk tentang persidangan bidan Yahudi di komunitas multireligius mengambil inspirasi dari kehidupan nyata bidan Yahudi Umm Jan yang tinggal di Bahrain. Ebrahim Noonoo, kepala komunitas Yahudi Bahrain, mengatakan perjanjian itu akan memungkinkan orang Israel datang ke Bahrain untuk mengunjungi sinagog dan pemakamannya, tempat anggota keluarga mungkin dimakamkan.
"Dengan pemahaman ini muncul ide-ide baru dan terbuka yang membantu kami menemukan solusi untuk masalah apa pun antara Yahudi dan Muslim," katanya.
Pekerja Bahrain Ali Abdallah mengatakan dia berharap kesepakatan itu akan membantu perdamaian dan stabilitas regional dan akan memfasilitasi semua Muslim untuk dapat sholat di Masjid Al-Aqsa Yerusalem.