Hari Pertama Menjabat, Pjs Bupati Kuansing Rapat Perdana Seluruh Pejabat dan Ingatkan ASN Jaga Netralitas
RIAU24.COM - KUANSING- Setelah Bupati Kuantan Singingi, Drs. H. Mursini dan Wakil Bupati H. Halim cuti, karena ikut Pilkada serentak Tahun 2020. Maka secara otomatis terjadi kekosongan jabatan untuk Bupati dan Wakil Bupati Kuansing, selama berlangsungnya Pilkada (23 September sampai 9 Desember 2020.
zxc1
Sehingga untuk mengisi kekosongan Pimpinan Kepala Daerah di Kabupaten Kuansing, maka Gubernur Riau melantik Roni Rahmat sebagai Pejabat Sementara (Pjs) Bupati. Dan mengawali tugasnya sebagai Pjs Bupati Kuansing, maka mengadakan Rapat Perdana dengan seluruh pejabat yang ada di Kuansing, bertempat di Ruang Multimedia Kantor Bupati Kuansing, Senin (28/9/2020).
Pjs. Bupati Kuansing, Roni Rahmat meminta Aparatur Sipil Negara (ASN) yang mengabdi di Kuansing, untuk menjaga netralitas dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kuansing 2020. "ASN harus bersikap netral, jangan sampai terlibat politik, karena itu melanggar Peraturan Perundang-Undangan yang berlaku," ujarnya.