Menu

Wajib Diketahui, Wajah Nabi Muhammad Tidak Boleh Digambar, Ini Dalilnya

Ryan Edi Saputra 2 Nov 2020, 09:21
Ilustrasi
Ilustrasi

Disebutkan Ustad Ahmad, hingga kini juga belum ada riwayat tentang sahabat Nabi Muhammad yang berhasil melukis sosok Rasulullah dengan gambar yang sama percis.

Ia juga menyebut hingga kini tidak pernah ada kasus dimana ada lukisan manusia yang diklaim sebagai wajah Rasulullah SAW sepanjang sejarah umat Islam.

Dia juga menyebut jika memang ada lukisan Nabi Muhammad yang diambil dari karya para sahabat tentunya bisa dipertanyakan tentang kualitas kemampuan lukisan sahabat hingga seberapa otentik lukisan tersebut setelah ribuan tahun.

“Pertama, seberapa ahli sahabat itu dalam melukis wajah orang? Jangan-jangan lukisannya malah tidak mirip dan berbeda dari aslinya. Sampai disitu saja masalah lukis melukis wajah beliau SAW sudah jadi masalah,” ungkapnya.

“Kedua, anggaplah ada sahabat yang berprofesi sebagai pelukis ulung dimana lukisannya amat mirip dengan aslinya, tetap saja masih ada masalah. Masalahnya adalah siapa yang bisa menjamin lukisan itu terjaga keasliannya hingga 15 abad ini?,” tambahnya.

Kesimpulannya, para ulama telah sepakat (ijtima’) tentang haramnya melukis wajah Rasulullah SAW, apapun alasannya, bahkan meskipun barangkali tujuannya mulia.

Halaman: 345Lihat Semua