PJS Bupati Siak Hadir Sertijab Kepala BPK Perwakilan Provinsi Riau
RIAU24.COM - SIAK- Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) Perwakilan Provinsi Riau menggelar acara serah terima jabatan Kepala Perwakilan BPK Provinsi Riau, bertempat di ruang Auditorium Lantai 2 Kantor Perwakilan BPK Provinsi Riau.
zxc1
Widhi Widayat dilantik sebagai Kepala Perwakilan BPK Provinsi Riau, menggantikan Thomas Ipoeng Andjar Wasita yang saat ini menjabat sebagai Kepala Auditorat Keuangan Negara ll.
Gubernur Riau H. Syamsuar mengatakan BPK Provinsi Riau di dalam pelaksanaan tugas dan fungsinya akan terus meningkatkan peran dalam pembangunan nasional melalui pemeriksaan keuangan negara.