Menu

Gunakan Rudal Iran, Houthi Bombardir Fasilitas Minyak Arab Saudi

Riko 27 Nov 2020, 11:31
Foto (internet)
Foto (internet)

Sebuah video yang beredar di media sosial menunjukkan asap mengepul dari apa yang diklaim sebagai lokasi dugaan penyerangan. Al Araby tidak dapat memverifikasi kebenaran video tersebut.

Otoritas Arab Saudi belum mengomentari klaim tersebut dan raksasa minyak negara Aramco tidak bersedia memberikan komentar.

Kelompok pemberontak Yaman telah berulang kali menembakkan drone dan rudal yang menargetkan instalasi minyak, bandara, serta kota-kota di daratan Arab Saudi selama perang lima tahun melawan koalisi pimpinan monarki di Teluk Arab itu.

Serangan lintas batas oleh Houthi sedang meningkat sejak gencatan senjata akhir Mei, yang dipicu oleh pandemi virus Corona, berakhir.

 

Halaman: 12Lihat Semua