Menu

Tak Banyak yang Tahu, Inilah Dampak Jika Terlalu Sering Pakai Semir Ban Motor

Riko 28 Dec 2020, 11:14
Ilustrasi/int
Ilustrasi/int

RIAU24.COM -  Demi terlihat bagus di jalanan, banyak pengendara motor yang rela lakukan perawatan mahal untuk kuda besinya. Mulai dari spion, body dan juga knalpotnya yang dimodifikasi sesuai keinginan hati. Bahkan, bagian bawah juga tak luput untuk diperhatikan. Apalagi kalau bukan tentang ban.

Nah, biasanya para pemilik motor akan menggunakan semir ban. Tujuannya untuk membuat warna ban menjadi kinclong dan lebih hitam. Sehingga roda terlihat keren dan juga enak dipandang mata. Tapi tahukah Anda kalau sebenarnya semir ban ini memiliki dampak burukburuk,  seperti apa melansir dari Bombastis berikut ulasanya. 

Ban menjadi lebih licin daripada biasanya

Efek pertama dari pemakaian semir adalah ban menjadi lebih licin dari biasanya. Menurut Dedi Junaedi selaku salah satu mekanik di Planet Ban Kebayoran, hal ini dapat terjadi ketika si pemilik menggunakan semir dengan asal. Contohnya seperti memakai semir sampai telapak ban.

Padahal, tindakan seperti itu sangat tidak dianjurkan lantaran semir hanya diperuntukkan pada bagian dinding ban saja Sahabat Boombastis. Jika semir diaplikasikan sampai ke telapak ban, maka roda akan kehilangan daya cengkeramnya di jalan. Akibatnya, si pengemudi akan mudah kehilangan keseimbangan dan akhirnya terjatuh.

Ban lebih cepat getas atau mudah retak

Halaman: 12Lihat Semua